Pasir Padi, Inilah Pantai Terindah di Pulau Bangka

Bangka Belitung merupakan sebuah provinsi di sumatera, Bangka Belitung terdiri dari pulau pulau nan cantik dan menggoda, maka dari itu di namakan dengan Kepulauan Bangka Belitung. Karena posisinya di kepualauan, Bangka Belitung kaya akan wisata pantainya, Seperti Pantai Pasir Padi, salah satu pantai di Bangka Belitung yang ramai di kunjungi.

Pantai Pasir Padi merupakan tempat wisata yang paling ramai dikunjungi pada hari libur nasional maupun pada saat weekend. Pantai yang menghadap langsung kearah Laut Cina Selatan, menawarkan sejuta pesona dan panorama alam yang indah.

Hamparan pantai berpasir putih yang luas, kadang ketika air sedang surut bisa sampai 300 meter, ombak yang cukup tenang membuat pantai ini sangat nyaman untuk Anda yang hobi berenang dan bermain air di Pantai.

Pantai Pasir Padi (Pangkal Pinang, IndonesiaSeperti kebanyakan pantai lain yang menawan di Pulau Bangka, Panorama Pantai Pasir Padi dijamin akan membuat Anda berdecak kagum. Sebagai Pantai yang termasuk pantai favorit masyarakat Pangkal pinang dan sekitarnya, objek wisata Pantai Pasir Padi telah dilengkapi oleh berbagai fasilitas penunjang yang memanjakan pengunjung.

Tidak jauh dari pintu masuk ke pantai terdapat restaurant seafood yang terkenal nikmat. Ada juga penginapan murah hingga hotel berbintang dua, dan sejumlah warung makanan dan minum. Di pantai cantik ini bahkan sudah tersedia tempat hiburan karaoke dan diskotik yang terletak persis di pinggir pantai.

Tidak hanya itu, dari Pantai Pasir Padi ini Anda juga bisa menyewa sebuah kapal kecil untuk berlayar menikmati keindahan dua pulau yaitu Pulau Panjang dan Pulau Semajun. Kedua pulau tersebut hanya berjarak beberapa mil dari bibir pantai. Pulau Panjang dihuni oleh hanya beberapa keluarga nelayan.

Pantai Pasir Padi (Pangkal Pinang, IndonesiaPada hari liburan nasional, jumlah kunjungan wisatawan bahkan bisa mencapai 6.000 orang per hari. Selain dapat menikmati panorama alam pantai yang indah, wisatawan juga dapat berenang, bermain layang, bermain voli pantai, bermain sepakbola, motor cross atau sekedar menikmati pantai dengan kesegaran es kelapa muda di tengah semilir angin pantai.

Jika Sore hari Anda akan menemukan panorama matahari terbenam yang dapat memanjakan mata memandang. Rugi rasanya jika tidak mengabadikan moment indah ini karena sunset di pantai ini terkanal dengan sempurnanya.

Lokasi

Terletak di desa air itam, Pangkalpinang dan hanya berjarak 8km dari pusat kota. Karena letaknya yang strategis membuat pengunjung dari luar daerah atau bahkan dari mancanegara, baik melalui Bandara Depati Amir maupun juga Pelabuhan Pangkalan Balam, bisa langsung mengunjungi pantai ini.

Alamat

Alamat: Jl. Raya Pasir Padi, Air Itam, Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung. Untuk mempermudah menemukan lokasi bisa klik [ Maps Pantai Pasir Padi ]