Pulau Tikus Bengkulu, Surga Kecil yang Wajib Dikunjungi

Pulau Tikus Bengulu merupakan destinasi tujuan wisata bahari yang cukup populer di sekitaran Kota Bengkulu. Pulau ini memang berukuran kecil hanya sekitar lebih kurang 2 ha yang kebanyakan merupakan karang laut. Di pulau ini, Anda akan menemukan pemandangan serta keindahan karang dan berbagai macam jenis ikan yang sangat mengagumkan.

Meskipun memiliki ukuran luas yang sangat kecil, di pulau ini Anda dapat melakukan banyak aktivitas yang sangat menyenangkan. Anda dapat berlari – lari, bermain pasir yang ada di tepian pantai ataupun berenang di pinggiran pantai merupakan hal yang sangat menyenangkan.

Ombak di pantai ini cukup aman sehingga dapat digunakan untuk bermain air dan berenang. Hal ini dikarenakan, sebagian daerah di sekitar pantai di pulau ini merupakan ceruk pantai yang dikelilingi oleh karang sehingga ombaknya sudah tidak terlalu tinggi lagi jika sampai di pantai pulau ini.

Pulau Tikus terletak di sebelah barat Jantung Kota Bengkulu. Jarak pulau ini dari pusat Kota sekitar 10 km. Anda dapat menyebrang menggunakan perahu sewaan milik nelayan, saat menyebran, Anda kan menemukan perjalanan yang tidak terlupakan.

menunju-pulau-tikusSaat Menyebrang ke Pulau Tikus menggunakan perahu nelayan. Kita bisa merasakan sedikit sensasi menjadi seorang nelayan. Terombang-ambing di laut denganbanyak ombak besar. Kita bisa saja mengalami bagaimana tersiram ombak secara langsung, dan basah seketika. Ketika di bandingkan dengan naik roller coaster, mungkin tidak seextrem roller coaster.

Ketika naik perahu, kita akan berada ditengah lautan dan akan merasa was wasan jika Anda tidak begitu pandai berenang. Mungkin yang terlintas di pikiran Anda hanya berdoa sepanjang perjalanan tersebut, semoga selamat berangkat dan pulangnya. Namun Tak perlu khawatir, Karena sepanjang perjalanan akan Aman, dan Anda akan punya pengalaman paling tidak bisa terlupakan.

Bagi Anda yang hobi dengan menyelam dengan bersnorkeling, Di Pulau ini Anda juga dapat menikmati keindahan bawah laut di sekitaran pulau ini. Di pinggiran perairan pulau ini, Anda akan disajikan pemandangan bawah laut yang sangat indah dan mempesona.

Akses Ke Pulau Tikus

wisata-pulau-tikusAkses yang pertama bisa melalui Pantai Pulau Baai. Dari Pulau ini Anda dapat menyewa speed boat yang banyak disewakan oleh masyarakat sekitar. Biaya yang untuk menyewa speed boat tersebuh bisa mencapai jutaan rupiah tergantung dari ukuran speed boat dan juga lamanya penyewaan, dan tergantung juga cara tawar menawarnya.

Jika Anda ingin yang lebih ekonomis, Anda dapat menyewa perahu nelayan. Ada banyak nelayan di sekitar Pantai Tapak Padri yang menyewakan perahunya untuk menunju pulau tikus dengan biaya yang lebih murah dibandingkan speed boat.

Waktu yang dibutuhkan untuk bisa berada di pulau tikus adalah sekitar 1 jam dari Pantai Tapak Padri menggunakan kapal nelayan dan sekitar 45 menit jika menggunakan speed boat dari Pelabuhan Pulau Baai.

Anda mungkin juga berminat